PPID KABUPATEN SANGGAU LAKUKAN EVALUASI

//DISKOMINFO-SGU//

SANGGAU, Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) Kab.Sanggau melakukan rapat evaluasi, yang mana dipimpin langsung pengarah Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kab.Sanggau Ir.Yulia Theresia, bertempat di ruang kerja Kadis Kominfo Kab.Sanggau, Selasa (14/8/2018).

Hadir dalam pertemuan tersebut PPID Utama Suhendra, S.Sos sekaligus sebagai Kepala Bidang Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) Dinas Kominfo Kab.Sanggau, PPID Pembantu Dinas Kominfo Kab.Sanggau dan seluruh tim PPID. Salah satu yang menjadi penekanan dalam evaluasi ini adalah ketersediaan informasi publik berdasarkan klasifikasi masing-masing. Sebagaimana yang diketahui bahwa ketersediaan informasi tersebut baru mencapai 40 persen, itupun masih harus dilengkapi lagi datanya.

Lebih lanjut, Kadis Kominfo Kab.Sanggau mengingatkan bahwa PPID ini merupakan raport terhadap pelaksanaan Pemerintahan, oleh karena itu PPID harus maksimal dalam pelaksanaan pelayanan kepada publik, setiap tim dalam PPID harus memahami tugas dan fungsinya masing-masing, agar layanan informasi publik bisa terlaksana dengan baik.” (Ujarnya)

“Beliau mengingatkan agar OPD atau Badan Publik yang belum menyerahkan DIP nya atau yang belum lengkap agar segera disurati lagi dan segera lakukan evaluasi berikutmya dalam satu minggu ini.” (Tegasnya di akhir rapat)

Penulis : Ishak

Editor  : Alfian

1152 648 Alfian Diskominfo
Ketikkan kata pencarian

Hak cipta milik Diskominfo Kabupaten Sanggau

Send this to a friend