Pemkab Sanggau Melaksanakan Program Kegiatan Desa Fokus Di Desa Kunyil

//DISKOMINFO-SGU//

SANGGAU – Dilaksanakan kegiatan desa fokus di Desa Kunyil, dimana kegiatan tersebut yang menjadi koordinator yakni Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Sanggau, Kamis (17/9/2020).

Hadir pada kesempatan tersebut Sekdis Kominfo Kabupaten Sanggau, Ade Wawan Januardi beserta staff, perwakilan dari Kecamatan Meliau, Kades Kunyil, Suwardi beserta staff, perwakilan dari SKPD Kabupaten Sanggau dan masyarakat Desa Kunyil.

Dalam kesempatan tersebut Kepala Desa Kunyil, Suwardi ucapkan selamat datang di Desa Kunyil dan terimakasih kepada Pemkab Sanggau yang telah hadir mewakili kegiatan ini.

“Perlu kami sampaikan bahwa ada beberapa program kerja di Desa Kunyil sebagai fokus utama terutama juga tentang membangun website desa, dimana akses informasi di Desa Kunyil perlu dipublikasikan dan masyarakat dapat dengan mudah mendapatkan informasi mengenai Desa Kunyil. Selain itu juga dengan adanya kegiatan desa fokus ini sebagai forum kita bersama untuk dapat menyampaikan program-program kerja lainnya kepada pemerintah daerah untuk mencari solusi dan apa yang harus diprioritaskan pembangunan di Desa Kunyil ke depannya,” jelasnya.

Selanjutnya, Camat Meliau atau yang mewakili menyampaikan beberapa hal terkait desa fokus dan pembangunan di Desa Kunyil.

“Dalam pembinaan desa fokus ini merupakan rencana percepatan pembangunan daerah, dan Desa Kunyil sendiri sudah direncanakan untuk pemekaran desa menjadi kecamatan  yang akan diberi nama yaitu Kecamatan Pangsuma. Kecamatan Meliau sendiri pengajuan pemekaran desa menjadi kecamatan ada dua desa yaitu Desa Kunyil dan Desa Melobok,” ujarnya.

Sehingga dengan adanya desa fokus ini, lanjut dia, agar dapat menjadi sarana untuk diskusi terkait  pembangunan yang ada di desa.

“Diharapkan program kerja dapat terealisasi sehingga pelayanan masyarakat menjadi lebih baik ke depan. Dari kecamatan sendiri sangat mendukung dengan program prioritas dari Kominfo Sanggau yang akan membangun website desa. Dengan adanya website desa tersebut nanti dapat membantu masyarakat Desa Kunyil dan kecamatan juga untuk memantau informasi yang ada di Desa Kunyil. Selain itu, untuk permasalahan internet masih ada beberapa dusun yang belum mendapatkan koneksi, sehingga diharapkan permasalahan tersebut bisa teratasi, mengingat anak-anak sekolah belajarnya dari rumah di tengah pandemi. Semoga ke depan program kerja di Desa Kunyil dapat terlaksana dengan baik dan kami juga sampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran perwakilan dari perangkat daerah Kabupaten Sanggau pada kegiatan desa fokus ini,” ujarnya.

Dalam kesempatan yang sama Sekretaris Dinas Kominfo Kabupaten Sanggau, Ade Wawan Januardi selaku koordinator desa fokus di Desa Kunyil.

“Dalam kesempatan ini kami dari Dinas Kominfo selaku koordinator mengajak bersama-sama membangun Desa Kunyil. Pada tahun ini Desa Kunyil ditetapkan sebagai desa fokus beserta 20 desa lainnya dan satu kelurahan di Kabupaten Sanggau,” katanya.

Sekdis Kominfo Kabupaten Sanggau juga katakan pembinaan desa fokus ini merupakan kegiatan yang sudah pernah di lakukan dan ini merupakan kali kedua kegiatan desa fokus di Desa Kunyil.

“Dari Dinas Kominfo sendiri prioritasnya akan membangun atau mendampingi proses pembuatan website untuk desa, mengingat Desa Kunyil sudah di kategorikan indeks pembangunan desanya sudah maju dan menuju desa mandiri, sehingga Desa Kunyil sudah seharusnya  ke depan memiliki website resmi,” tutur Sekdis Kominfo Sanggau, Ade Wawan Januardi.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan yang di hadiri oleh perwakilan beberapa perangkat daerah terkait dengan program kerja dan aksi dari Pemkab Sanggau. Selesai pemaparan dari beberapa perwakilan OPD di lanjutkan dengan sesi tanya jawab dengan masyarakat Desa Kunyil. Rencana tindaklanjut dari perangkat daerah akan segera menyampaikan beberapa harapan yang diajukan lewat pertanyaan dari masyarakat Desa Kunyil terkait pembanggunan yang harus di prioritaskan di desa.

1280 853 Alfian Diskominfo
Ketikkan kata pencarian

Hak cipta milik Diskominfo Kabupaten Sanggau

Send this to a friend