Malam Lepas Pamit Ketua Pengadilan Negeri Kabupaten Sanggau

//DISKOMINFO – SANGGAU//

SANGGAU – Setelah 13 bulan menjabat sebagai Wakil Ketua dan 7 bulan sebagai Ketua Pengadilan Negeri Kabupaten Sanggau, Dian Anggraini, SH., MH, pamit dari Kabupaten Sanggau untuk bertugas di tempat yang baru.

“Sesuai dengan amanah pimpinan, berikutnya saya akan bertugas yang Alhamdulillah dekat dengan keluarga di Jakarta, tepatnya di Kantor Badan Pengawasan Mahkamah Agung. Dan nanti jika tidak ada halangan, tanggal 20 Juni akan melakukan sertijab dengan Ketua Pengadilan Negeri yang baru di Pengadilan Tinggi Pontianak,” ujar Dian Anggraini, pada acara lepas pisah Pengadilan Negeri Sanggau. Kegiatan berlangsung di Ruang Musyawarah Lantai I Kantor Bupati Sanggau. Senin (13/06/2022).

Hadir juga dalam kegiatan tersebut Bupati Sanggau, Paolus Hadi, S.IP., M.Si beserta istri Arita Apolina, Anggota Forkopimda Kabupaten Sanggau dan Kepala Perangkat Daerah Kabupaten Sanggau.

“Setelah kurang lebih 2 tahun saya bertugas di Kabupaten Sanggau, kesannya sangat baik sekali. Pertama kali Saya mendapatkan amanah akan bertugas di Kabupaten Sanggau, di dalam benak saya sudah berfikir, bagaimana kondisi di sana, karena saya harus berfikir negatifnya dulu, sehingga benar  itu akan terjadi, saya sudah siap. Tetapi semua di luar dugaan saya, ternyata Kabupaten Sanggau sangat jauh berkembang, sangat maju, Bupati, Wakil Bupati serta rekan-rekan kerja lain nya ternyata begitu ramah menyambut saya,” sambungnya.

Selain itu, Beliau juga meminta maaf kepada rekan-rekan kerja, yang mana selama bertugas ada perbuatan yang tidak enak, perkataan yang menyakitkan hati untuk mohon dibukaan pintu maaf seluas-luasnya.

Menanggapi hal tersebut, Bupati Sanggau, Paolus Hadi, S.IP., M.Si., senang mendengar Ibu Dian Anggraini betah di Sanggau.

“Selama ini kami tau bahwa Pengadilan Negeri banyak juga sudah membantu Kabupaten Sanggau ini., Kita tahu banyak sekali perkara-perkara yang diselesaikan,” ujar Paolus Hadi.

“Memang sejauh ini kasus-kasus yang masih menjadi PR kita, seperti yang Pak Kapolres ketahui, Pak Ketua Lapas tempat kita menampungnya, masih perkara soal narkoba. Dan memang inilah tantangan kita di Sanggau, yang dulunya saya pikir hanya lewat saja, tetapi semakin ke sini sudah ada juga yang menjadi pengedar. Mudah-mudahan kasus-kasus ini bisa tertangani terus,” sambungnya.

“Selamat bertugas di tempat yang baru, semoga sukses, tetap ingat Kabupaten Sanggau dan semoga bisa kembali lagi dilain waktu,” tutupnya.

Penulis: Izar

638 425 Izar Diskominfo
Ketikkan kata pencarian

Hak cipta milik Diskominfo Kabupaten Sanggau

Send this to a friend