Buka Kegiatan Temu OMK, Bupati Sanggau Berbagai Pengalaman

SANGGAU, Kegiatan Temu Orang Muda Katolik (OMK) Paroki Tayan di Dusun Segelam Danau Desa Tanjung Bunut Resmi dimulai, Jumat (8/11/2019) Sore yang dibuka langsung oleh Bupati Sanggau.

Temu OMK (TOMKA) ini merupakan kegiatan kerohanian dalam rangka pembinaan keimanan kaum muda, untuk kebersamaan, saling bertukar pengalaman dalam mewujudkan OMK yang berkarya dan percaya diri sehingga dapat menjadi pewarta sukacita injil dan merasakan kasih dari sang sabda.

Ketua Panitia Santo Yusuf melaporkan bahwa kegiatan TOMKA ini diikuti sebanyak 454 peserta yang merupakan perwakilan dari Stasi-stasi Se-Paroki Tayan, jika digabungkan dengan panitia dan perwakilan dari Paroki tetangga sehingga peserta keseluruhannya mencapai 500 san lebih. Kemudian kegiatan berlangsung dari tanggal 7 hingga 10 November 2019 yang dipusatkan di Dusun Segelam Danau Desa Tanjung Bunut Kecamatan Tayan Hilir.

Berikut Dewan Pastoral Paroki(DPP) Tayan, dr. Sangap Tinus Ginting menambahkan, terkait kegiatan kerohanian tersebut dirinya bersama teman pengurus DPP sangat menyambut baik dan sangat mendukung sekali terhadap kebersamaan kaum muda dalam pembinaan serta penguatan keimanan generasi muda, memupuk rasa kebersamaan dan cinta kasih dalam kehidupan.

Bupati Sanggau Paolus Hadi, S.IP, M.Si ketika membuka kegiatan TOMKA mengatakan selaku mewakili Pemerintah Daerah dirinya sangat menyambut baik dan berterima kasih atas inisiatif pihak Pastoral Paroki yang telah melakukan pembinaan kerohanian masyarakat/umat khususnya kaum muda masa kini, perkuat iman mereka selaku generasi bangsa agar tidak terjerumus terhadap hal-hal yang negatif, menyongsong masa depan yang baik.

Sebagai Narasumber, Bupati Sanggau berbagi pengalamannya kepada peserta TOMKA, dikatakannya bahwa dirinya berasal dari latar belakang keluarga yang sederhana, penuh perjuangan dalam menapaki hidup dan selalu aktif di Mudika atau sekarang OMK selain itu juga dekat dengan para imam.

Berikut PH, sapaan akrab Bupati Sanggau bercerita tentang sekelumit perjalanan hidupnya, pada waktu itu dirinya adalah merupakan orang yang tidak percaya diri atau tidak PD terhadap banyak hal, terlebih jika berhadapan/berbicara di depan orang banyak. Selanjutnya dengan berbekal tamatan Sekolah Pertanian Menengah dirinya pernah bekerja sebagai karyawan tukang mikul bibit kelapa sawit, pernah bawa alat berat gleder, tukang ketam kayu, jadi mandor ibu-ibu tukang tebas di salah satu perusahaan sawit, sampailah bekerja dengan orang jerman, nah pas bekerja dengan orang Jerman itulah saya belajar banyak hal, sebelumnya tidak PD sehingga menjadi PD dan yang memperkenalkan saya adalah seorang imam (pastor Agus) waktu itu dan sekarang sudah menjadi Uskup Agung Pontianak, jelas PH.

Dari hal diatas, melalui perjalanan panjang dikisahkan PH hingga dirinya pernah menjabat sebagai anggota DPRD Kabupaten Sanggau, Wakil Bupati Sanggau dan sekarang Bupati Sanggau, semuanya itu tentu banyak hal yang telah dilewati, nah kepada generasi muda (OMK) dari pengalaman dirinya PH berharap agar kaum muda harus banyak belajar, memiliki semangat pantang menyerah, saling berbagi pengalaman satu sama lainnya, jalin kebersamaan, memiliki semangat percaya diri, perkuat iman dan jadilah saksi iman dalam kehidupan sehari-hari dan jangan lupa Rajin-rajinlah bersekolah guna mempersiapkan diri dalam mewujudkan masa depan yang cemerlang. Selamat melaksanakan TOMKA dan sukses selalu, ucap PH.

Hadir juga pada acara TOMKA, Kapala Dinas Dukcapil Pak Evald, Kepala Dinsosp3akb Pak Yanto, Staf Ahli Bupati Bpk Ignasius Irianto, Sekjen DAD Bpk Urbanus, perwakilan dari Dinas Kominfo, Perhubungan dan Satpol PP, Unsur Forkompimcam Tayan Hilir, Pastor Paroki Tayan, Para Frater dan Undang lainnya.

Penulis : Sukardi

4000 2250
Ketikkan kata pencarian

Hak cipta milik Diskominfo Kabupaten Sanggau

Send this to a friend