Peringatan HKG-PKK dan BBGRM di Sambas Tahun 2019, Sanggau Meraih Juara 1 PKK-KKBPK-KES Tingkat Kabupaten/Kota se-Kalbar Tahun 2018

//DISKOMINFO-SGU//
SANGGAU – Bupati Sanggau, Paolus Hadi, S.IP, M.Si dan Ketua TP-PKK Kabupaten Sanggau, Ny.Arita Apolina, S.Pd, M.Si mendapatkan gelar Ayah dan Bunda Genre dan Kabupaten Sanggau meraih juara satu lomba PKK-KKBPK-KES Tingkat Kabupaten/Kota se-Kalimantan Barat Tahun 2018, pada kegiatan pencanangan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) XVI, HKG PKK ke-47, Hari Krida Pertanian (HKP) ke-47, Hari Pangan Sedunia (HPS) ke-39, Pekan Daerah Kontak Tani Nelayan Andalan (Peda KTNA) XI, Hari Keluarga Nasional (Harganas) XXVI, dan Pencanangan PKK-KB-KES tahun 2019 tingkat Provinsi Kalimantan Barat yang dibuka secara resmi oleh Gubernur Kalbar, H.Sutarmidji, SH, M.Hum, berlangsung di Halaman Kantor Bupati Sambas, Minggu pagi (4/8) pukul 0800 WIB.

Hadir pada kesempatan tersebut Gubernur Kalbar, H.Sutarmidji, SH, M.Hum, Forkompimda, Bupati Sambas, H.Atbah Romin Suhaili, Lc, MH, Bupati/Wali Kota se-Kalbar, Ketua PKK Provinsi Kalbar, Hj.Lismaryani Sutarmidji, Ketua PKK Kabupaten/Kota se-Kalbar dan Ketua GOW Kabupaten Sanggau, Ny.Yohana Kusbariah Ontot, serta para tamu undangan.

Pada kesempatan tersebut Ketua PKK Provinsi Kalbar Ny.Hj.Lismaryani Sutarmidji mengharapkan peringatan yang dilaksanakan ini bukan hanya merupakan kegiatan rutin disetiap tahun saja, akan tetapi bisa membawa energi baru dan semangat menggelora harus kita miliki.

“PKK merupakan mitra pemerintah yang merupakan sebagai pelopor membangun keluarga yang sejahtera. Gerakan PKK merupakan modal sosial bangsa Indonesia. Akan tetapi tidak terlepas atas dukungan yang kuat dari pemerintah maka bisa menjadi pemicu semangat tim PKK,” jelas Ketua PKK Provinsi Kalbar Lismaryani Sutarmidji.

Lebih lanjut, dikatakannya apa saja yang menjadi sasaran pembangunan dari pemerintah, maka perlu dukungan dan peran serta PKK sebagai gerakan pembangunan keluarga atau masyarakat yang sejahtera.

Pada kesempatan yang sama, Gubernur Kalbar, H.Sutarmidji mengajak kepada Pemerintah Kabupaten/Kota se-Kalbar, untuk bersama-sama membangun Kalbar dengan trobosan dan inovasi-inovasi dalam segala hal, agar terciptanya efisiensi suatu program yang ingin dicapai.

“Tahun depan APBD Provinsi, akan menyisihkan 20 persen, yang akan kita tempatkan di desa-desa untuk memenuhi indikator-indikator indeks desa membangun. Semoga dengan begitu desa-desa yang ada di Kalbar ini semakin hari semakin maju,” ujar Gubernur Kalbar H.Sutarmidji.

Gubernur Sutarmidji mengajak kepada seluruh Pemerintah Daerah agar pembangunan selalu mengacu kepada indikator-indikator yang sudah dibuat.

“Untuk mewujudkan yang menjadi syarat memenuhi desa mandiri tersebut, maka perlu sinergisitas antara Pemerintah Provinsi, Pemerintah Daerah dan Pemerintah Desa,” katanya.

Gubernur Kalbar kembali menghimbau, untuk terus tingkatkan kegotoroyongan dalam masyarakat, demi mewujudkan percepatan pembangunan Kalbar.

Kabupaten Sanggau meraih juara 1 lomba PKK-KKBPK-KES tingkat Kabupaten/Kota se-Kalbar Tahun 2018.

Penulis : Alfian

1280 853 Alfian Diskominfo
Ketikkan kata pencarian

Hak cipta milik Diskominfo Kabupaten Sanggau

Send this to a friend