Bupati Sanggau Safari Natal di Dusun Engkalet

//Sukardi Diskominfo-Sgu//

SANGGAU, Safari Natal Bupati Sanggau di dusun engkalet desa lintang pelaman kecamatan kapuas disambut gembira oleh warga masyarakat umat katolik kedesaan lintang pelaman, kamis (25/1/2018) siang.

Pastor Boni ketika memimpin misa syukur dalam safari natal bersama menyampaikan pesan, meskipun natal sudah lewat satu bulan yang lalu namun suasana natal tetap tinggal bersama kita dan natal merupakan peristiwa suka cita maka hendaklah damai sukacita itu kita bagi terhadap satu sama lainnya.

Lebih lanjut, hingga saat ini masih banyak terdapat saudara saudari kita yang mengalami kesusahan, penderitaan, kemalangan, bencana, peperangan dan peristiwa lainnya, maka hendaklah kita hadir ditengah-tengah mereka sebagai pembawa kabar baik, berita sukacita dan pembawa damai di tengah dunia.

Berikut Ketua Panitia pelaksana Yuvensius melaporkan bahwa kegiatan ini bisa dilaksanakan adalah berkat dukungan semua pihak, baik dukungan moril maupun materil terutama pemerintah daerah. selain itu, juga dukungan pemerintah kecamatan, pemerintahan desa, pihak perusahaan setempat, cu lantang tipo, cu semarong, cu kusapa, pihak sekolah SMP Negeri 14 dan seluruh masyarakat kedesaan lintang pelaman.

Disamping itu, Camat Kapuas Alipius menambahkan bahwa kita bersyukur bisa bertemu dan berkumpul bersama dalam safari natal kali ini, hal ini tentu guna memupuk rasa kebersamaan dan kekeluargaan antara kita sehingga dapat saling berbagi kegembiraan satu dengan yang lainnya.

Selanjutnya, Bupati Sanggau Paolus Hadi, S.IP,M.Si dalam kesempatan tersebut mengatakan bahwa safari natal pemerintah daerah lebih difokuskan di desa maupun di dusun dan tentu sudah menjadi agenda rutin setiap tahunnya.

Hal itu, selain untuk menjalin tali silaturahmi antar pemerintah daerah dengan masyarakat, juga dapat memupuk rasa kebersamaan, kekeluargaan serta dapat berbagi suka cita damai natal sehingga dengan semangat kekompakan dan kebersamaan kita saling mendukung satu sama lain untuk mewujudkan pembangunan sanggau kearah yang lebih baik lagi kedepannya.

Terakhir sebagai tali kasih, pemerintah daerah memberikan bantuan beras sebanyak 2,5 ton untuk masyarakat kurang mampu di kedesaan lintang pelaman dan bantuan tersebut diserahkan oleh Bupati Sanggau kepada perwakilan masyarakat secara simbolis.

Penulis : Sukardi

984 562 Super Admin
Ketikkan kata pencarian

Hak cipta milik Diskominfo Kabupaten Sanggau

Send this to a friend